Minggu, 15 Januari 2012
Tugas 4 ISD (Pelapisan Sosial dan Perilaku Masyarakat)
Manusia sebagai individu selalu berada ditengah-tengah masyarakat, perilaku individu dalam kelompok ataupun tindakan terhadap orang lain bisa positif atau sebaliknya yaitu tindakan negatif diantaranya:
Menolong (helping), Setiap iindividu saling ketergantungan satu sama lain dalam hal tolong menolong dikarenakan manusia atau individu itu sendiri bersifat sosial yaitu saling membutuhkan satu sama lain atau hubungan timbal balik antar individu, sebagai contoh ; seorang calon bupati akan membutuhkan bantuan warganya untuk mendapatkan suara terbanyak sehingga calon bupati itu menjadi seorang bupati. Setelah calon bupati menjadi bupati, beliau diberikan tanggung jawab untuk menolong warga dengan cara mewujudkan aspirasi warganya.
Kerja sama (cooperation), Untuk melaksanakan kegiatan bakti sosial, jalannya kegiatan harus diorganisir agar acara bakti dsosial dapat berjalan dengan baik dan terstruktur. Biasanya tiap tiap tugas ditanggung jawabkan oleh satu kelompok yang dianggotakan beberapa orang. Tiap tiap kelompok harus menjalankan tugasnya dengan baik agar acara dapat berjalan dengan baik pula, dalam hal ini kerja sama antar angota kelompok dan antar kelompok sangat dibutuhkan karna pada dasarnya tiap tiap kelompok itu saling ketergantungan untuk mencapai tujuan mereka bersama yaitu berjalannya acara bakti sosial itu.
kompetisi (competition), Pada dasarnya setiap infividu akan salalu berlomba untuk mencapai kejayaannya sebagai contoh; para pegawai sebuah perusahaan akan berlomba untuk mencapai target kerja terbesar untuk mendapatkan sebuah pangkat dan upah kerja yang memuaskan.
konflik (conlikct), Sebagai contoh ; Para mahasiswa melakukan aksi tawuran untuk menyelesaikan konflik diantara mereka padahal sebuah konflik juga dapat diselesaikan dengan jalur musyawarah
Dalam kehidupan masyarakat selalu dijumpai keadaan yang sangat bervariasi dan dengan keadaan yang tidak sama. Pada sisi lain setiap manusia mengidam-idamkan adanya kesamaan, dalam agama mengajarkan bahwa setiap manusia mempunyai kesamaan derajat. Di badan dunia pun menganggap bahwa manusia mempunyai hak yang dibawanya sejak lahir yang melakat pada dirinya, terbukti adanya Universal Declaration of Human Right.
Masyarakat merupakan kumpulan dari beberapa individu, individu individu yang bembentuk masyarakat tidaklah semua berasal dari latar belakang yang sama tetapi merupakan percampuran individu individu dari latar belakang dan asal yang berbeda. Hal inilah yang menyebabkan adanya kelompok sosial, dengan kelompok sosial inilah penyebab terjadinya pelapisan sosial.
Pelapisan masyarakat sendiri merupakan beberapa individu yang memiliki kedudukan(status) yang sama menurut ukuran masyarakatnya, dapat dikatakan berada dalam suatu lapisan atau sratum. Pelapisan masyarakat ada bahkan semenjak belum mengenal tulisan , pelapisannya terbentuk sebagai berikut :
Adanya kelompok berdasarkan jenis kelamin dan umur dengan pembedaan pembedaan hak dan kewajiban
Adanya kelompok kelompok pemimmpim suku yang berpengaruh dan memiliki hak hak istimewa
Adanya pemimpin yang saling berpengaruh
Adanya orang orang yang dikucilkan diluar kasta dan orang diluar perlindungan hukum
Adanya pembagian kerja didalam suku itu sendiri
Adanya pembedaan ekonomi dan didalam ketidaksamaan ekonomi itu secara umum
Terdapat 2 proses terjadinya pelapisan sosial
Terjadi dengan sendirinya
Proses pelapisan sosial berjalan sesuai dengan pertumbuhan masyarakat itu sendiri. Individu individu yang berada dalam lapisan sosial bukanlah kesengajaan yang disusun oleh msyarakat itu melainkan berjalan dengan sendirinya
Terjadi disengaja
Sistem pelapisan sosial ini terjadi untuk mencapai tujuan bersama. Sistem organisasi yang disusun dengan cara ini menggunakan 2 sistem Sistem fungsional dan sistem saklar
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar